Dengan modal niat, saya beranikan diri untuk mendaftar Tim Robot UGM divisi KRPAI Beroda. Alasannya kenapa? Karena KRPAI Beroda adalah robot paling sederhana diantara robot lainnya. Karena ilmu saya yang masih sangat sedikit, mungkin Beroda adalah awal yang baik untuk saya. Sebelum itu, saya bertemu dan berkenalan dengan salah satu legenda Tim Robot UGM yaitu Mas Farid Inawan (Teknik Elektro 2009). Beliau adalah programmer KRPAI Beroda yang berhasil menjuarai KRCI (Kontes Robot Cerdas Indonesia) Beroda dan juga mendapatkan Juara di Trinity College Fire-Fighting Contest. Saya sangat mengagumi kemampuan programming Mas Farid. Saya banyak belajar dari beliau.
Tim KRPAI Beroda UGM 2014. Dari Kiri : Faisal Sya'bani TE12, Geysen Bahar Kurniawan DTE11, Rochimah Sulistiani TM12, M Kemal Jayadi TM12, dan terakhir saya Iman Agus Faisal TE12 |
Perkenalkan, kami lah Tim KRPAI Beroda UGM tahun 2014. Dari kiri, Faisal Sya'bani (Teknik Elektro 2012). Teman satu jurusan ini dikenal dengan julukan "maba genit" karena sukanya godain cewek katanya :p Kemudian Mas Geysen Bahar Kurniawan (SV Teknik Elektro 2011) yang hobinya naik gunung. Mas Geysen ini tahun 2013 juga menjadi Tim KRPAI Beroda jadinya ya udah berpengalaman. Pokoke Jos lah. Terus sebelahnya ada Rochimah Sulistiani "Tian" (Teknik Mesin 2012) yang merupakan teman sekelas SMA dulu. Nggak nyangka banget bisa se tim sama Tian. Padahal waktu SMA orangnya . . . ahh sudahlah wkwkwk peace ya Yan. Terus sebelah kanan saya, Kemal Jayadi (Teknik Mesin 2012) adalah teman yang luar biasa dan sangat ahli di bidangnya. Pekerjaannya selalu keren dan tidak mengecewakan. Saya selalu termotivasi setiap dia bersemangat untuk tim.
Saya dan Faisal berperan sebagai Programmer yang bertugas untuk membuat algoritma robot dan mengimplementasikannya ke robot. Terdapat tantangan tersendiri ketika Dosen pembimbing kami, Pak Eka Firmansyah,
Mas Geysen berperan sebagai Elektronis yang bertugas untuk membuat rangkaian elektronis robot. Saya sudah sangat percaya kepada beliau karena tahun lalu sudah menjadi Tim yang sama. Dan seperti dugaan saya, Mas Geysen adalah orang yang sangat berkompeten di bidangnya dan sangat humoris. hehehe.
Tian berperan sebagai Manajer yang bertugas untuk
Kemal berperan sebagai Mekanik yang bertugas untuk mendesain Rangka Robot, mulai dari penempatan sensor, sampai bentuk robot semua dia yang mendesain. Kalau tidak salah, untuk mendapatkan desain robot yang pas, Kemal sudah berulangkali desain-revisi hingga mendapatkan Robot yang Rigid dan Minimalis. Penasaran sama Robot yang kita buat?
KRPAI Beroda UGM (GM-SAKTI) |
Nama Robot kami adalah GM-SAKTI. Filosofinya? Entahlah . . .
Hampir setiap hari kami menginap di Micro-Club DTE UGM pada saat itu karena lapangannya ada disana bersama dengan Tim KRPAI-Berkaki. Banyak sekali kejadian yang kami alami selama pengerjaan robot seperti kejadian Gempa Bumi disaat sedang asyik bercanda.Hahahaha, dan masih banyak kejadian lainnya. Regional sebentar lagi, kami harus segera bersiap.
Hampir setiap hari kami menginap di Micro-Club DTE UGM pada saat itu karena lapangannya ada disana bersama dengan Tim KRPAI-Berkaki. Banyak sekali kejadian yang kami alami selama pengerjaan robot seperti kejadian Gempa Bumi disaat sedang asyik bercanda.Hahahaha, dan masih banyak kejadian lainnya. Regional sebentar lagi, kami harus segera bersiap.
Komentar
Posting Komentar